Thursday, July 17, 2008

Sahabatku

Mempunyai banyak teman sangatlah menyenangkan tetapi bagaimana menjaga hubungan persahabatan agar tetap terjalin dengan baik itu sangat sulit. Kadang klo aku dekat dengan seorang teman, aku sudah begitu percaya dan sayang banget sama teman itu tadi, aku jadi posesif dan takut banget kehilangan atau terjadi sesuatu dengan temanku tadi. Tapi kadang sifat aku itu ga disukai temanku, mereka sering menuduhku sok tahu, sok ngatur dsb. Sebenarnya aku sayang banget sama mereka, justru karena rasa sayang itu aku mo mengingatkan mereka ..eh malah mereka mikir aku selalu menilai orang dan merasa aku ini yang terbaik padahal maksudku ga gitu. Sedih banget kan, Dy klo orang yang udah aku anggap seperti saudara dan aku sayang malah mengira aku seperti itu. Aku ini manusia biasa bukan nabi jadi aku banyak khilaf dan jauh dari kesempurnaan. Apalagi aku ini perempuan, aku ini cerewet klo lihat hal yang ga pada tempatnya pasti secara otomatis mulutku ngomel terus ga mo berhenti. Untuk semua temenku, aku minta maaf ya klo ada kata-kata dan perbuatanku yang aku sengaja maupun yang tidak aku sengaja ternyata menyakiti kalian. Aku sama sekali ga berniat untuk menyakiti orang lain tapi aku ga bisa diam klo mata dan telingaku melihat dan mendengar sesuatu yang tidak baik ada di diri temanku. Maafkan aku ya, aku akan berusaha lebih memahami kalian (teman-temanku).


Aku pengen banget punya hubungan sahabat seperti yang dilakukan oleh dua biji mataku. Meskipun mereka sama sekali tidak pernah melihat satu sama lain tapi mereka selalu melakukan segalanya secara bersama-sama. Mereka berkedip bersama, melihat bersama, menangis bersama, bergerak bersama dan tidur bersama. Mereka tidak pernah iri dan kebersamaan mereka sangat tulus dan ikhlas. Hubungan persahabatan yang lama belum menjamin kebahagiaan antar sahabat yang terpenting adalah bagaimana kita menghargai waktu kebersamaan yang kita lalui bersama sahabat. Semoga sahabatku selalu ada bersamaku untuk menghidupkan sang waktu. Dan semoga sahabatku sellau bisa memahami semua kekuranganku.

“ Making a thousand friends a year is not a miracle. The miracle is to make a friend who stand by u for a thousand years”

1 comment:

Anonymous said...

Klo utk postingan yg ini g bakaln coment ah, cm ingin ucapin salam persahabatn aja. Mg aku diijinkan mjd sahabat mu, yg bs slalu ingatkn aku dikala khilaf & salah..